Bahaya Mengudap di Meja Kerja

Menurut saya (jadi tidak ilmiah ya), mengudap di meja kerja itu besar sekali bahayanya bagi karir dan berat badan, mengapa begitu?

 

stock-photo-busy-businesswoman-having-lunch-in-office-182357528
Kalau bahaya bagi berat badan ya sudah pasti lah ya. Mana kalau kerjaan stress, makan itu sangat membantu sekali lho. Yang paling aman dikudap saat di kantor sih coklat. Kategori aman saya adalah tidak berisik dan tidak beremah (seperti chips) tidak pedas dan berlemak (seperti gorengan), tidak berbau (seperti indomie) dan semua setuju kalau Coklat itu women’s best friend, benar? Namun, bagaimana ga bahaya bagi berat badan kalau coklat sebiji/seruas tiba-tiba tanpa sadar terus kita kudap sampai hanya tinggal kotak kosong? A.S.T.A.G.A

 

stock-photo-empty-chocolate-pack-on-wooden-board-359052908
Bagi karir, bayangin coba kita ketangkep lagi makan kita dipanggil oleh bos. Dengan mulut penuh lagi mengunyah, remah-remah, belum lagi kalau ada cabe nyangkut di gigi (pengalaman) , kita gelagapan menjawab. Tingkat bahaya akan semakin tinggi apabila paniknya tingkat dewa bisa menyebabkan bahaya tersedak. Tuh kan bahaya?
stock-photo-a-woman-with-a-smile-and-chocolate-on-her-face-with-her-hands-full-of-chocolate-cake-88814830
Serius amat bacanya 😀 :D: D

Eh, tapi serius lho, saya belum begitu menyadari bahaya mengudap di meja makan sampai saya melihat kondisi keyboard saya hari ini. Sungguh sangat memalukan! Hari ini, aib itu saya buka, saudara-saudara.

Aib yang Dibuka
Aib yang Dibuka

Makanya, ga salah tuh artikel yang menempatkan keyboard sebagai TOP 6 tempat yang paling berkuman di tempat kerja.Coba kalau lagi kerja kita bersin, perhatikan arah kibasan kuman kita coba! Ke keyboard bukan? Idihhhh

The study got the “officially dirty” readings of 300 or more on:

75% of break room sink-faucet handles
48% of microwave door handles
27% of keyboards
26% of refrigerator door handles
23% of water fountain buttons
21% of vending machine buttons

(source: http://www.webmd.com/news/20120523/the-6-dirtiest-work-places)

Untuk kembali ke jalan benar, saya tergerak untuk membersihkan keyboard saya. Tadinya mikir mo bawa hand vacuum ke kantor, tapi rencana doang tapi ga kesampean melulu, sedangkan saya suka malu kalau menunduk ke bawah. Selain kondisi perut saya yang ga rata, terlihat juga remah-remah ketombe makanan di sela-sela keyboard itu.

Sungguh Memalukan
Sungguh Memalukan

Tertarik membersihkan keyboard komputer Anda? Mari kita liat tips berikut.

1. Lepaskan satu demi satu tuts keyboardnya. Gunakan lembaran yang kokoh macam kartu akses gedung ini (jangan kartu kredit ya, kecuali kalau males bersihin dan pengennya beli baru) atau bisa gunakan penggaris

Dicongkel yokk (jangan ditowel)
Dicongkel yokk (jangan ditowel)

2. Bersihkan satu persatu. Coba balik tutsnya dan Anda akan menemukan pemandangan yang ga kalah ngeri-ngeri sedapnya.

Aku malu ..........
Aku malu ……….

 

Idihhhh
Idihhhh

3. Bersihkan papan keyboardnya. Lebih cepat ditiup, diketok di paha (karena ga berisik) atau bisa memakai sikat gigi. Untuk membersihkan noda membandel, tadi saya pakai kapas yang dibasahi. Astaga madam.. itu kotoran di keyboard sisa makanan ato foto mantan? Udah jelek masih nyangkut aja di memori!

Yang Kinclong yeee
Yang Kinclong yeee

4. Pasang lagi deh! Nah lho ……… ga apal kan? Gimana dong? Hayo? Hayo? Hayo? Somehow kerjaan ini kayak pasang puzzle. Doyan saya kalau begini. 😀

The Last Piece
The Last Piece

Voilaa.. Keyboard ku pun kinclong sekarang!

Kinclong .. Cling!
Kinclong .. Cling!

Kalau bisa, komputer dalam keadaan tidak menyala karena tadi saya lock terus asik bersihin. Tombolnya rupanya bisa kepencet dan salah masukin password tiga kali eh komputernya kekunci. Musti telpon Admin deh buat reset password. ===> Nambahin kerjaan

Kepencet
Kepencet

WARNING : PEKERJAAN INI MUNGKIN BISA MEMAKAN KORBAN PENGGARIS ANDA! Waspadalah!

Patah .. Sesudah menunaikan tugas mulia
Patah .. Sesudah menunaikan tugas mulia

Thank you for reading Madamkoo and May you have a blessed day.

12 thoughts on “Bahaya Mengudap di Meja Kerja

  1. Yaolohhh….judulnya kudu diganti : tips membersihkan keyboard…hahaha, itu yg melingker2 teh apahan sih? Belatung? Gak keliatan soalnya *mata suntut

  2. Hahahaha…tiap taon bagian IT gue pasti maintenance laptop dan PC kantor..termasuk ngebersihin keyboard. Aku tak bertanya dan sepertinya sudah diduga pasti banyak remahan snack seperti keyboardmu secara ngemil adalah bagian PENTING dikantor. hahahaha…

    1. PENTING BANGET!!! ditambah bunyi krauk krauk hahaha..
      klo di kantor luar negeri pada ngemil di meja juga ga ya? I wonder

  3. Rutin aja.. seminggu sekali keyboard-nya ditebalikin trus tepok2 pantatnya hahaa.. kan jatoh semua tuh remahnya.. kalo dah lengket2 baru deh di-lap wkwkk…

    1. kadang gitu xiao tapi rupanya banyak yang suka lengket lengket gitu di balik tutsnya jadinya kan jijik ya hehe

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *